Tokyo, Jepang, 24 Mei 2023 – Honda mengumumkan kemitraan serta dukungan teknis dengan Aston Martin Aramco Cognizant Formula 1 Team untuk musim balap Formula 1 (F1) tahun 2026. Hal ini sejalan dengan tujuan dari Honda dan juga olahraga balap Formula 1 dimana kedua belah pihak berkomitmen hendak mencapai netralitas karbon pada tahun 2030 mendatang.
Yogyakarta, 11 Maret 2023 – Tim Honda Racing Indonesia (HRI) bersiap untuk menghadapi seri pertama ajang balap kejuaraan nasional Slalom Autokhana di Lapangan Mandala Krida, Yogyakarta tanggal 11 Maret 2023. Musim ini, HRI mengandalkan pembalap barunya yaitu Keizha Venda Salsabilla yang turun di kelas Female A3.